Akibat Ulah Geng Motor: Warga Dawuan Serbu Desa Tamelang Karawang



Karawang mencekam akibat ulah Geng motor... Sudah banyak korban tewas akibat aksi brutal Geng motor yang ada di kota karawang ini.. Dari awal tahun 2014 ini banyak terjadi kasus pertikaian Geng motor yang menyebabkan korban tewas... Bulan april lalu tercatat 1 korban tewas, bulan mei 2 korban tewas dan yang masih hangat bulan juni ini 1 korban tewas yang mengakibatkan perang warga melawan Geng motor...



Dari yang funkynetter rangkum dari temen temen dan media online korban 1 tewas 2 luka luka akibat di aniaya dengan sadis oleh sekelompok anggota geng motor ketika korban melintas di kerumunan Geng motor... Ketiga korban mengalami luka bekas tusukan serta bacokan di beberapa bagian badannya setelah mendapat serangan anggota geng motor di sekitar Kampung Tamelang, Desa Tamelang, Kecamatan Purwasari..

Korban dihadang kawanan geng motor yang melengkapi diri mereka dengan senjata tajam seperti samurai, parang, dan clurit... Salah satu korban tewas di aniaya dan di bunuh dengan sadis... Kepala korban di lindaskan ke Truck Trailer/Tronton, Geng motor mengancam sang sopir dengan celurit untuk melindas kepala korban... Seketika korban tewas di tempat...

Akibat aksi Geng motor ini ratusan warga Dawuan Barat, Kecamatan Cikampek, menyerbu Dusun Krajan, Desa Tamelang, Kecamatan Purwasari, Selasa (10/6) sore.. Aski balas demdan buntut tewasnya salah satu warga kampung Dawuan, Kecamatan Cikampek, Karawang, jawa Barat, akibat dianiaya dan di bunuh oleh sekelompok geng motor, pada minggu dini hari..

Dengan membawa senjata tajam, balok, hingga bom molotov ratusan warga ini menyisir kampung tersebut dengan dalih memburu anggota geng motor pelaku pembunuhan yang diduga warga Tamelang... Ratusan warga dawuan yang emosi terhadap para pelaku mengepung pemukiman warga tameleng... tak menemukan para pelaku penganiayaan dan pembunuhan, ratusan warga dawuan datang langsung melakukan pengrusakan puluhan rumah dan puluhan warung serta sejumlah fasilitas warga tamelang hancur porak poranda....

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama