Update: Ganti Template Blog Dengan Template Blog Responsif PageView Jadi Berkurang?

funkynetter lagi coba coba nih make template blog responsif biar tampilan blognya bisa di akses lewat smartphone atau HP... Tanpa mengaktifkan fitur template seluler halaman blog secara otomatis akan menyesuaikan tampilannya sesuai lebar layar Smartphone atau HP...



Sebelumnya funkynetter menggunakan Template Non Responsif kemudian mencoba Template Responsif karena tuntutan Djaman yang sudah semakin canggih dengan banyaknya smartphone yang memiliki akses internet layaknya komputer... Hal ini tentunya membuat banyak orang lebih suka mengakses internet melalui Smartphone karena kepraktisannya...

Penambahan kode CSS @media only screen and (min-width : 0px) and (max-width : 930px) pada template memberikan arti bahwa ukuran tampilan website/blog tidak boleh lebih dari 930 pixel



Sekarang funkynetter menggunakan Template Responsif bikinan Semar Bingung yang funkynetter Desain ulang tampilan templatenya.... Hal ini tentunya membuat penggunjung menjadi nyaman karena tak perlu menggeser ke kanan dan ke kiri ketika mengakses web atau blog menggunakan smartphone maupun tablet...

Penggantian ini justru berakibat turunnya pageview blog funkynetter yang semula 1500 view per hari menjadi 500 view per hari... Memang bener sering gonta ganti template bisa berakibat pada perayapan robot google...

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama