Samsung Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge hadir dengan resolusi kamera 12MP dan depan 5MP dengan teknologi Dual Pixel yang diklaim memiliki kemampuan 100 persen phase detection pixel... Kamera Galaxy S7 maupun Galaxy S6 Edge mampu menangkap fokus pada objek dengan jauh lebih cepat dan sanggup menghasilkan gambar dengan baik dalam kondisi kurang cahaya dengan aperture lebih lebar (f/1.7)....
Tak sampai disitu, Samsung juga memperkenalkan Gear 360 untuk memaksimalkan kemampuan kamera sebagai pendamping Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge di Samsung Galaxy Unpacked yang digelar di CCIB Exhibition Centre (Centre de Convencions Internacional de Barcelona), Spanyol..
Samsung menyebutkan, teknologi ini hanya ada pada kamera DSLR dan pertama kali disematkan pada smartphone.... Teknologi DualPixel memungkinkan mata kanan dan kiri mampu melihat dua objek berbeda dengan fokus yang sama...
Lensa wide-angle dan telephoto Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge mampu melekat dengan kuat pada cover karena mengadopsi sistem drat layaknya melekatkan baut ke mur... Ini mungkin respon Samsung terhadap pengguna Photography yang menggunakan lensa tambahan pada smartphonenya dengan membuatkan cover dan lensa Gear 360 :D
Posting Komentar