2 Pesepeda dan 1 Pemotor Hadang Konvoi Motor Harley-Davidson di Perempatan Condong Catur Depok, Sleman, Yogyakarta



Iring-iringan konvoi motor besar Harley Davidson di Yogyakarta dihadang 3 warga Yogya di simpang empat Condong Catur Depok Yaogyakarta.... . Konvoi moge ini yang dikawal oleh patwal kepolisian dinilai telah mengganggu pengguna jalan lain yang merasa dinomor duakan....

3 Warga Yogya tersebut adalah Elano Wijoyono (32) dan Andika (19) lalu disusul seorang pengendara motor yang berhenti dan mengikuti aksi ini... Ketiganya memperingatkan secara langsung para pengendara yang menerobos traffic light, termasuk konvoi klub motor yang dikawal oleh patwal kepolisian....


Andika menuturkan, aksi pelanggaran lalu lintas oleh pengendara Harley terkesan hal yang biasa dan dibiarkan saja... Padahal aksi melanggar lalu lintas itu membahayakan pengendara lain....

"Melanggar tetapi didiamkan saja... Seharusnya ketika melakukan pelanggaran ya ditindak," ujarnya... Selain itu, pengguna jalan lainya terkesan di-nomor duakan. Padahal lanjutnya warga juga memiliki hak yang sama dalam menggunakan jalan raya....



"Kita sama-sama membayar pajak, kita sama-sama mempunyai hak untuk menggunakan jalan raya. Seharusnya saling menghormati pengguna jalan," ucap dia. ...

Ketua Umum Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Pusat Komjen (Purn) Nanan Sukarna mengatakan karena jumlahnya ribuan pasti akan mengganggu perjalanan. Namun pihaknya sudah berkoordinasi dengan kepolisian untuk melakukan pengaturan. Soal aksi pencegatan, pihaknya belum mengetahui.....



"Kami yang bertanggung jawab kalau ada apa-apa. Kalau ada oknum anggota kami yang tidak benar maka perlu ambil tindakan tegas buat mereka," kata Nanan Sukarna pada upacara pengibaran bendera di acara HUT RI di Candi Prambanan yang diikuti ribuan bikers Harley Davidson seluruh Indonesia, Sabtu (15/8/2015)....

Sementara itu, Kepala Bidang Humas Polda DIY Ajun Komisaris Besar Anny Pudjiastuti menegaskan semua pengguna jalan harus tetap tertib dan mematuhi peraturan Lalu lintas yang ada.... "Kalau soal aturan lalu lintas mereka harus tetap harus tertip aturan lalu lintas," kata Anny....

Post a Comment

أحدث أقدم